Connect with us

Hi, what are you looking for?

Spesifikasi & Harga

Ini Wujud dan Harga Smartphone Android Go, Nokia 1

HMD Global selaku produsen pemegang lisensi Nokia baru saja dikabarkan sedang dalam pengerjaan smartphone Nokia terbaru yang masuk dalam program Android Go. Perangkat yang akan diberi nama Nokia 1 ini akan menjalankan versi Android Oreo yang telah dipangkas sehingga membuat beban performa lebih ringan.

Aplikasi yang disematkan telah disederhanakan seperti Google Maps Go, File Go, Google Go, dan masih banyak lainnya. Nokia 1 akan diposisikan di bawah Nokia 2, dan diharapkan dapat dipamerkan pada akhir Februari, di Mobile World Congress. Nah, kini bocoran baru menunjukkan bentuk dari smartphone Android Go tersebut, penasaran?

Melalui Baidu China, seorang pengguna telah posting dua gambar yang diperkirana adalah smartphone Nokia 1. Kedua gambar hanya menampilkan panel belakang perangkat, meski ada satu perbedaan utama antara keduanya. Kamera dan lensa LED pada satu gambar ditutupi oleh polikarbonat, sedangkan pada foto lainnya, modul ini dikelilingi kaca. Bocoran ini menunjukkan jika kemungkinan HMD Global masih dalam proses menentukan desain akhir Nokia 1, dan mempertimbangkan setidaknya dua prototip.

Selain perbedaan dalam desain modul kamera, kedua foto menunjukkan Nokia 1 mungkin memiliki sudut yang membulat, dan panel belakang polikarbonat dengan logo Nokia di tengahnya. Seperti biasa, karena tidak ada kata resmi, jangan dahulu dianggap terlalu serius.

Menurut bocoran sebelumnya, Nokia 1 akan menjadi smartphone Android Go pertama, dan akan dijual dengan harga sekitar Rs 6,670 atau setara Rp 1,4 juta. Smartphone Nokia kelas dasar ini dikatakan memiliki layar IPS HD (720×1280 piksel), RAM 1GB, dan penyimpanan onboard 8GB. Smartphone Android Go ini, diharapkan akan diluncurkan bersamaan dengan Nokia 4 dan Nokia 7 Plus di MWC 2018 di Barcelona.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Tech Industry

Unbox.id – Google baru saja merilis pembaruan Android 15 beta 3. Pembaruan tersebut menghadirkan sejumlah fitur baru ke ponsel Android. Seperti dilansir Gadgets360, salah...

Tech Industry

Unbox.id – Pakar keamanan siber McAfee telah mengidentifikasi 13 aplikasi Android berbahaya baru di Google Play Store yang menimbulkan ancaman serius terhadap privasi dan...

Tech Industry

Unbox.id – Salah satu syarat agar sebuah smartphone dapat beroperasi dengan stabil adalah memiliki daya tahan yang cukup untuk menunjang aktivitas sepanjang hari. Namun...

Tech Industry

Last updated on 10 Juni, 2024 Unbox.id – Diprediksi harga HP Android akan semakin mahal, apalagi ponsel andalan yang dimana harga ponsel tersebut sudah...