Jakarta, Unbox.id – WhatsApp kini masih terus menjadi salah satu aplikasi perpesanan yang sangat populer dan telah digunakan oleh jutaan orang di dunia.
Sebagai salah satu aplikasi perpesanan terbesar didunia, WhatsApp memang tengah terus berupaya menghadirkan fitur-fitur menarik guna terus menjaga eksistensinya.
Tentu beberapa dari Anda pernah mengalami salah kirim pesan atau salah ketik, dimana hal tersebut terkadang adalah salah satu hal yang memalukan.
Saat ini sudah terdapat beberapa aplikasi perpesanan yang memiliki fitur untuk menarik pesan kembali untuk semua orang, dimana salah satunya adalah WhatsApp.
Baca juga: WhatsApp: Penyebab Dan Cara Mengatasi Notif Tidak Bunyi
Fitur hapus pesan memang bukanlah hal yang baru untuk aplikasi perpesanan yang sangat populer ini, namun tampaknya Meta meningkatkan fitur tersebut.
Namun baru-baru ini, perusahaan mengumumkan melalui Twitter bahwa pengguna masih akan dapat menghapus pesan bahkan hingga dua hari. Tentu hal ini menjadi kabar baik bagi para pengguna, dimana sebelumnya fitur menghapus pesan hanya berlaku untuk waktu yang terbatas saja yakni sekitar 1 jam saja.
Menurut laporan dari WABetaInfo menunjukkan bahwa WhatsApp akan segera mengubah jumlah itu menjadi dua hari dan 12 jam, atau 2 setengah hari. Hal ini tentunya akan memberi pengguna lebih banyak waktu untuk dapaat menghapus pesan yang dikirim di berbagai obrolan pribadi maupun grup.
Meski demikian, ada hal yang harus diperhatikan sebelum Anda melakukan penghapusan pesan, yang pertama yakni Anda harus memastikan bahwa penerima pesan harus memperbarui aplikasi WhatsApp nya ke versi yang terbaru supaya fitur ini nantinya dapat berfungsi dengan baik.
Untuk mulai menggunakan fitur baru ini sebenarnya masih sama saja dan tidak ada yang berubah. Anda cukup memulai chat ke seseorang ataupun di grup WhatsApp, kemudian ketuk dan tahan pesan yang ingin Anda hapus, klik Hapus > “Hapus untuk semua orang” atau “Hapus untuk saya”.
Anda juga dapat menghapus beberapa pesan secara bersamaan dengan memilih teks dan mengikuti prosedur yang sama seperti langkah di atas.
Selain itu, WhatsApp juga akan segera merilis fitur baru yang memungkinkan admin grup untuk dapat menghapus pesan untuk semua orang. Fitur ini juga akan memungkinkan pengguna untuk melakukan gedit pesan teks mereka untuk pembaruan aplikasi di masa mendatang.
Baca juga: Hati-Hati! Waspada 2 Risiko Utama Keamanan di WhatsApp!
Di sisi lain WhatsApp meningkatkan waktu pengguna harus menghapus pesan, Apple justru melakukan hal yang berlawanan dengan iMessage. Dalam versi beta pertama iOS 16, pengguna hanya memiliki waktu 15 menit untuk dapat membatalkan pengiriman pesan. Sekarang dengan beta versi terbaru, batas tersebut telah dikurangi menjadi hanya dua menit.
Fitur ini cukup kontroversial karena beberapa pengguna percaya bahwa opsi untuk mengedit dan membatalkan pengiriman pesan dapat digunakan untuk tujuan jahat. Ini juga menyebabkan Apple menambahkan riwayat perubahan untuk pesan yang diedit di iMessage. Sementara itu, pesaing WhatsApp dan iMessage yang populer, Telegram, memungkinkan pengguna melakukan edit dan menghapus pesan tanpa batas.
Sumber: dari berbagai sumber
Foto: mashable.com, indonesia.postsen.com
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.