Connect with us

Hi, what are you looking for?

Artikel

Axioo M5S Smartphone 4G 800 Ribuan

Axioo kembali meluncurkan smartphone teranyarnya yakni Axioo M5S dengan ukuran layar 4,5 inch. Meskipun trend layar ukuran 4,5 inch ini sudah tidak banyak dilirik oleh vendor smartphone lain, nampaknya Axioo masih tertarik dengan hal tersebut, karena tentunya  Axioo M5S akan menjadi smartphone yang nyaman digenggam dengan ukuran yang dirasa pas saat sedang menggunakan smartphone ini untuk aktivitas sehari-hari.

Dengan bentang layar sebesar 4,5 inch, Axioo mempunyai resolusi layar 854 x 480 pixels. Selain itu, Axioo menyematkan panel layar jenis IPS LCD, agar Axioo M5S ini dapat menyajikan kontras warna yang cukup  jernih dan terang sehingga nyaman saat dipandang mata. Nah untuk bagian dapur pacunya Axioo M5S didukung dengan Chip Spreadtrum SC9832, dengan kecepatan 1.3GHz  ditambah dukungan RAM 1GB agar performanya menjadi lebih tangguh. Sementara itu, Axioo M5S menyajikan memori internal seluas 8GB dan disediakan pula slot untuk microSD hingga kapasitas 64GB.

Nah, salah satu yang menjadi daya tarik dari M5S ini adalah sudah didukungnya sistem Android OS v7.0 Nougat yang tentunya bisa mendukung performa Axioo M5S secara maksimal dan tidak ketinggalan jaman. Seperti yang kita ketahui, OS ini mampu menampilkan User Interface yang sangat mengagumkan dan memiliki banyak fitur-fitur unggulan seperti Google Assistant, clear all tab dan Multi Windows.

Untuk bagian kameranya, Axioo M5S ini menyematkan lensa kamera utama berukuran 5MP serta dibekali juga dengan Autofocus dan LED Flash. Sementara itu pada bagian depan, M5S ini mempunyai kamera dengan resolusi sebesar 2MP. Nah, kedua kamera ini telah dibekali dengan teknologi BSI yang membuat kualitas gambar menjadi lebih jernih dan cerah. Beragam fitur menarik juga disematkan di dalam M5S, diantaranya adalah Normal Mode, Live Photo Mode, dan Face Beauty Mode sehingga membuat aktivitas fotografi dengan menggunakan smartphone ini menjadi lebih menyenangkan.

M5s juga sudah dilengkapi dengan jaringan super cepat 4G LTE yang mampu mendukung aktivitas di dunia maya menjadi lebih cepat tanpa lelet. Axioo M5s ini memiliki beberapa varian warna yakni: blue, brown red, rose gold, dan gold yang dilapisi dengan Chrome Coating sehingga membuat kesan yang lebih stylish dan glamour. Dengan spesifikasi yang mempuni di kelasnya, M5S dibandrol dengan harga Rp 849.000,- saja.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Spesifikasi & Harga

Unbox.id – Setiap bulannya, aplikasi benchmark AnTuTu selalu mengungkap beberapa smartphone terbaik besutan perusahaan. Di bulan Juli, dengan banyaknya smartphone baru yang diluncurkan termasuk...

Realme

Unbox.id – Realme termasuk salah satu vendor yang memiliki hp dengan RAM 8 GB cukup banyak. Menariknya, hp realme RAM 8 GB ditawarkan dengan...

Tech Industry

Unbox.id – Google baru saja merilis pembaruan Android 15 beta 3. Pembaruan tersebut menghadirkan sejumlah fitur baru ke ponsel Android. Seperti dilansir Gadgets360, salah...

Handphone & Tablet

Jakarta, Unbox.id — Di sisa pertengahan tahun ini, iQOO memiliki agenda untuk meluncurkan tiga ponsel besar untuk pasar China. Tiga jenis ponsel merk tersebut...