Last updated on 20 Oktober, 2018
Unbox.id – Jika sudah bertahun-tahun sejak anda kehilangan Winamp audio player, tidak ada seorangpun yang bisa menyalahkan anda. Sejak pertama kali dirilis pada tahun 1997, Winamp tidak pernah berubah dalam beberapa tahun ini; dan perubahannya akan ada pada tahun 2019, dengan pembaruan baru yang layanan diperbarui untuk menyaingi layanan streaming musik seperti Spotify. Winamp ini akan menyatukan podcast, streaming radio, dan musik di bawah naungan satu aplikasi lintas platform.
Winamp tumbuh selama munculnya format MP3 dan di awal tahun 2000-an dengan memiliki puluhan juta pengguna, tetapi pengaruhnya berkurang pada tahun-tahun berikutnya. Setelah diambil alih oleh Radionomy pada tahun 2014, Winamp secara efektif ditinggalkan, tanpa pembaruan yang berarti untuk platform utama dari developer – meskipun beberapa komunitas Winamp telah melakukan upaya serius demi mempertahankan eksistensinya. Pada tahun 2019, Radionomy akan memperbaharui setiap versi Winamp, termasuk aplikasi PC.
“Akan ada versi yang benar-benar baru tahun depan, dengan warisan Winamp pengalaman mendengarkan musik kian lebih lengkap,” kata CEO Radionomy, Alexandre Saboundjian melalui TechCrunch. “Anda bisa mendengarkan MP3 yang anda miliki di rumah, tetapi juga ke cloud, ke podcast, streaming radio, ke playlist yang telah anda buat.”
Versi baru Winamp belum memiliki tanggal peluncuran yang jelas, tetapi ketika itu terjadi, Winamp akan dimodernisasi dan ditingkatkan secara dramatis. Tujuan utama tim developer adalah menyatukan semua audio digital di bawah satu nama. Itu termasuk konten non-musik seperti audiobook dan podcast.
Baca Juga – Winamp Mungkin Akan Kembali Dari Kematian
Sementara pecinta Winamp tengah menunggu pembaruan dari tonggak sejarah tersebut, pembaruan ini tinggal menunggu beberapa waktu. Kabar update ini bocor awal tahun ini, tetapi akan secara resmi dirilis pada 18 Oktober untuk Winamp versi 5.8. Winamp versi 5.8 ini membuat pemutar audio ini lebih kompatibel dengan Windows 10 dengan perbaikan bug dan masalah dalam aplikasi ini. Versi baru ini membuat aplikasi ini menjadi kompetitif. Seperti itulah pembaruan tahun depan yang akan direncanakan.
Namun, dari banyak pembaharuan versi Winamp, inovasi besar-besaran dari Winamp ada di ranah seluler. Melihat postensi di iOS dan Android yang begitu besar dengan berbagai pemutar audio kecil-kecilan yang saling bersaing satu sama lain, Winamp melihat potensinya sebagai lahan untuk menyatukan semua kebutuhan audio dalam satu aplikasi.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.