Unbox.id – Elon Musk isyaratkan mundur sebagai CEO Twitter. Coba lihat saja, banyak sekali masalah terjadi semenjak founder Tesla dan Space X ini jadi pemimpin Twitter. Mulai dari Space hilang sampai perpecahan dalam organisasi tersebut.
Bahkan kabar terbaru dari CEO paling kontroversial ini isyaratkan mundur sebagai CEO dan memilih jalankan tim Software dan Server saja. Benar-benar tidak habis pikir bagi seorang CEO seperti dirinya bisa berbicara seperti itu. Bahkan sampai ada polling untuk menentukan apakah dia boleh resign sebagai pemimpin atau tidak.
Namun ada syarat-nya, ternyata dia mencari orang bodoh dan konyol buat memimpin Twitter. Bahkan cara ini buat seorang Elon Musk justru nambah pekerjaan lagi. Entah apa yang mereka pikirkan sampai si Elon berpikir bahwa yang jadi CEO adalah orang yang konyol dan bodoh untuk gantikan seorang Musk.
Baca Juga: Twitter luncurkan Community Notes tangkal Hoax
Polling Menentukan Elon Musk Isyaratkan Mundur
Sejatinya seorang CEO harus mundur dengan persetujuan pemegang saham. Namun, dirinya sendiri adalah pemegang saham mayoritas dan pastinya suka-suka dia dalam pengambilan keputusan tanpa melibatkan stakeholder lainnya.
Contohnya twit ini, dia mengatakan “Apakah saya harus mundur sebagai CEO Twitter? Keputusan saya ambil dari polling bawah ini.
Should I step down as head of Twitter? I will abide by the results of this poll.
— Elon Musk (@elonmusk) December 18, 2022
Hasilnya tidak mengejutkan, 50 persen orang setuju dia mundur dan 42 persen tidak boleh mundur. Hasil sebuah polling sungguh membagongkan sekali. Memang ada yang tidak setuju dan ada yang setuju namun disparitas dari polling tidak terlalu jauh.
Sayangnya, Elon Musk ambil keputusan untuk mundur dengan syarat, “Pengganti saya harus orang yang bodoh dan konyol untuk jabatan ini. Saya akan kembali mengurus software dan server.”
I will resign as CEO as soon as I find someone foolish enough to take the job! After that, I will just run the software & servers teams.
— Elon Musk (@elonmusk) December 21, 2022
Baca Juga: Tesla Recall gara2 Airbag?
Melihat polling tersebut, Elon rencana ubah sistem Polling
Setelah melihat hasilnya, justru Elon punya ide bakal mengubah polling Twitter cuma bisa diakses oleh pemilik akun centang biru saja. Menurut Elon, cara ini mengurangi pengguna Twitter lain tidak bisa berikan vote secara sembarangan.
Padahal ya, dia aja tidak mau mayoritas suara pengguna Twitter seperti rakyat jelata dan para aktifis social media berikan suara seperti biasanya. Malah ada yang mendukung untuk keluarkan fitur tersebut supaya orang bisa subscribe badge biru tersebut.
Good point. Twitter will make that change.
— Elon Musk (@elonmusk) December 19, 2022
Ya ada ada saja ide seorang Elon Musk dan kali ini dia bakalan tidak mundur sebagai CEO Twitter.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.