Connect with us

Hi, what are you looking for?

Artikel

Google I/O Digelar Secara Virtual: Pembahasan Android 13?

Google I/O
Ilustrasi | sumber : berbagai sumber

Jakarta, Unbox.id Kabar terbaru dari perusahaan besar dunia Internet, Google kabarnya akan segera mengadakan konferensi developer (Google I/O). Di mana acara tersebut akan membahas hal-hal penting terkait perkembangan yang akan mereka lakukan ke depannya.

Pada era digital layaknya sekarang ini, siapa yang belum kenal dengan Google? Ya, hampir semua manusia yang hidup di era ini telah mengenal Google. Bahkan sebagian dari mereka melibatkan Google di kehidupan sehari-hari. Dan tidak sedikit juga yang mencari sumber penghasilan dari perusahaan besar yang memenuhi bumi tersebut.

Kabarnya, acara konferensi tahunan tersebut (Google I/O) akan segera berlangsung pada tanggal 11-12 Mei yang akan datang. Namun, apa saja yang akan pengguna dapatkan dari hasil konferensi tersebut? Berikut informasinya.

baca juga : Google Pixel 6a, Pixel Watch Mungkin Lewati I/O 2022

Juru bicara Google, Aleix Garcia-Kummert mengungkapkan beberapa pernyataan saat berada dalam wawancara bersama salah satu media. Ia memberikan informasi terkait berlangsungnya konferensi Google I/O

“Konferensi pada tahun ini rencananya hanya akan melibatkan penonton dalam jumlah terbatas. Selebihnya, penonton dapat menyaksikan secara gratis melalui siaran online.” Ungkap Aleix Garcia-Kummert.

Sebelumnya, konferensi serupa sempat akan berlangsung pada 2020 lalu. Sayang, agenda tersebut batal oleh sebab pandemi Covid-19 yang masih belum surut. Kemudian, acara tersebut baru terealisasi pada tahun berikutnya secara virtual.

Google I/O melangsungkan konferensi tersebut secara virtual dengan menyampaikan pengumuman besar terkait Android 12. Selain materi tersebut, pengumuman lain turut menggemparkan publik, seperti peluncuran desain “Material You”. Juga versi update Google Workspace, serta Google Wear OS, Samsung Tizen yang turut bergabung menjadi platform pendukung yang kini menjadi Wear OS 3.

Dari pernyataan yang mereka berikan, di sana terdapat gambaran yang sangat jelas bahwa akan ada banyak inovasi di masa depan. Google secara terang-terangan ingin menyampaikan pengumuman terkait kreativitas yang mereka punyai untuk menjadikan kehidupan manusia lebih maju. Ini adalah penafsiran singkat dari agenda konferensi yang dibuka lebar pada khalayak umum melewati media virtual.

baca juga : 5 Fitur Canggih di Aplikasi Google Maps Yang Jarang Diketahui

Sayangnya, hingga detik ini tidak ada informasi lain mengenai apa saja yang akan menjadi materi pembicaraan dalam konferensi yang akan segera mereka langsungkan. Apakah mereka akan mengungkapkan terkait Android 13? Mungkin saja.

Sebab, Google sendiri telah memunculkan secara resmi trailer Android yang baru. Ini tidak berbeda dengan kejutan sebelumnya, yakni Operasi Sistem (OS) yang pernah mereka rilis. Rencananya, acara tersebut dapat kita lihat sendiri nantinya tersiar langsung dari Shoreline Amphitheatre.

sumber : berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Google

Unbox.id – Google baru saja mengumumkan bahwa acara peluncuran Pixel 9 akan berlangsung jauh lebih awal dari biasanya pada tahun ini. Raksasa teknologi ini...

Tech Industry

Unbox.id – Google Maps adalah salah satu aplikasi navigasi yang paling banyak digunakan. Aplikasi peta ini sangat populer karena menawarkan berbagai fitur yang membantu...

Software

Unbox.id – Gmail mendapatkan lebih banyak fitur AI yang dapat membantu pengguna mengakses email mereka dengan lebih mudah. Di web, Google meluncurkan sidebar Gemini...

Software

Last updated on 21 Juni, 2024 Unbox.id – Google baru saja mengumumkan akan meluncurkan fitur anti maling untuk ponsel Android. Fitur tersebut diketahui menggunakan...