Last updated on 1 Agustus, 2022
Unbox.id – Pada saat ini, perangkat smartphone adalah salah satu bagian yang tidak dapat dipisahkan bagi masyarakat dalam beraktivitas. Untuk menunjang kesejarian yang ada, gawai dengan spesifikasi mumpuni dan juga kualitas mesin yang terbaik adalah pilihannya. Jika berbicara mengenai hal tersebut, Honor X8 5G dapat menjadi pilihan terbaik untuk dibawa setiap hari!
Produsen Honor Rilis Produk 5G Terbaru
Persaingan smartphone di dunia dan khususnya di Indonesia semakin ramai. Terlebih dengan cepatnya perkembangan teknologi yang ada, berbagai produsen turut menghadirkan berbagai macam produk-produk teranyarnya. Hal itu dilakukan guna menjadi papan teratas di dalam persaingan dunia teknologi tersebut.
Lebih lanjut dalam perkembangan berbagai perangkat digital di Indonesia, pangsa apsar smartphone di tanah air terus berkembang. Melihat akan kesempatan itu, produsen Honor secara diam-diam telah merilis produk smartphone teranyar mereka.
Produk yang bernama Honor X8 5G ini didesain agar dapat memenuhi kebutuhan aktivitas masyarakat yang intens dengan perangkat gawai berteknologi tinggi. Tidak hanya untuk pangsa pasar Indonesia, produsen Honor juga turut memasarkannya untuk skala global demi memperluas pasar smartphone mereka.
Dengan kehadiran dari Honor X8 5G, tentunya hal ini dapat menjadi pilihan tersendiri bagi para pengguna gawai berspesifikasi tinggi di Indonesia maupun di seluruh dunia.
Baca juga: Honor Play6T, Smartphone RAM 8GB Penyimpanan 128GB
Baterai Besar, Kapasitas RAM Turut Menggoda
Jika dilihat lebih lanjut, Honor X8 5G seperti ingin memanjakan para penggunanya dalam beraktivitas sehari-hari. Ya, hal ini dapat terlihat dari apa yang ditawarkan oleh sang produsen terhadap perangkat mesin yang didesainnya tersebut.
Dalam hal ini, smartphone ini dikabarkan menggunakan perangkat baterai yang cukup besar yaitu sekitar 5.000 mAH. Baterai tersebut juga didukung dengan pengisan cepat atau fast charging hingga 22,5 W. Dengan adanya hal tersebut membuat pengisian baterai tidak membutuhkan waktu yang lama meskipun data baterainya yang terbilang cukup besar.
Besarnya baterai yang disematkan di dalam smartphone terbaru dari Honor ini nyatanya tidak memberikan rasa berat ketika digenggam. Hal itu dikarenakkan smartphone ini hanya memiliki berat hanya 194 gram dengan dimensi ketebalan sekitar 8,7 mm.
Tak hanya baterainya yang menjadi sorotan. Kapasitas RAM yang disematkan oleh produsen Honor ini juga turut menggoda para penggunanya. Honor X8 5G dikabarkan mempunyai kapasitas RAM sebesar 6GB dengan didukung penyimpanan internal sebesar 128GB.
Baca juga: Honor Magic4 Ultimate, Smartphone RAM 12GB Penyimpanan 512GB
Didukung Chip Berperforma Tinggi
Selain baterai dan kapasitas RAM yang mumpuni, Honor X8 G5B juga memberikan perangkat performa tinggi agar dapat semakin melengkapi smartphone terbarunya tersebut. Untuk chipsetnya sendiri, Honor menempatkan chipset Snapdragon 480 Plus yang dapat menunjang kinerja mesin pada perangkatnya itu.
Lebih lanjut, smartphone ini juga akan dibekali layar dengan panel IPS LCD sebesar 6,5 inci. Dari layarnya tersebut, resolusi gambar yang dapat dihasilkan oleh smartphone ini adalah sebesar 720 x 1600 piksel. Tentunya dengan resolusi tersebut juga akan menghadirkan kualitas gambar yang jernih.
Untuk bagian kamera, Honor X8 5GB juga dilengkapi kamera depan dan juga kamera belakangnya. Pada kamera depan sendiri akan dilengkapi kamera 8 MP f/2/.0. Sedangkan untuk kamera utamanya di bagian belakang, smartphone ini akan mengusung 48 MP disertai kamera makro sebesar 2 MP dan kamera depth sensor 2 MP.
Untuk pilihan warna sendiri, pihak Honor menyediakan berbagai pilihan warna menarik yang bisa dipilih oleh para konsumennya. Pilihan warna yang ditawarkan itu adalah Ocean Blue dan juga Midnight Black. Bagaimana? Tertarik dengan smartphone teranyar keluaran dari Honor ini?
Sumber: Dari berbagai sumber
Foto: Honor, Roonby
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.