Connect with us

Hi, what are you looking for?

TV, Audio/Video, Permainan & Perangkat Wearable

Rekomendasi Earphone High Resolution Terbaik

Last updated on 9 Juni, 2024

Jakarta, Unbox.id – Earphone high resolution adalah earphone dengan kualitas suara yang lebih bagus. Sehingga, Anda dapat mendengar musik serta menonton film dengan lebih maksimal dan menyenangkan. Jika Anda sedang mencari earphone high resolution, unbox.id akan memberikan Anda rekomendasi earphone di bawah ini.

1MORE Triple Driver In-Ear Headphones

Triple Driver In-Ear Headphones adalah produk dari 1MORE yang memiliki performa yang sudah teruji. Earphone ini menghasilkan kualitas suara yang tidak main-main. Anda bisa mendengarkan musik seperti Anda sedang live session. Earphone ini didesain oleh Luca Bignardi, yaitu seorang sound engineer yang memenangkan penghargaan Grammy.

baca artikel menarik lainnya tentang : in ear monitor 2023

Tak hanya kualitas suara yang bagus, earphone ini juga memiliki desain yang keren. Desain dari earphone ini memiliki sudut miring, sehingga akan memberikan kenyamanan bagi telinga Anda. Earphone ini juga mempunyai kendali in-line serta tiga tombol haptic. Fitur ini akan membuat Anda bisa mengontrol volume, menelepon, dan juga memilih track musik dengan mudah.

Sony In-ear Headphone

Produk ini dapat Anda pilih jika Anda sedang mencari earphone yang memiliki suara bass jernih berkualitas terbaik. Earphone dari Sony ini juga memiliki HD Hybrid Driver yang membuat kualitas bass serta mid tidak menurun. Jika Anda suka mendengarkan musk dengan suara bass, Anda dapat membeli produk ini.

Earphone ini juga memiliki driver Balanced Armature yang akan membuat earphone menjadi kedap suara. Sehingga, earphone ini juga akan menghasilkan suara yang berfrekuensi tinggi dalam waktu yang lebih lama dan natural. Suara yang dihasilkan pada earphone ini akan tetap stabil karena kedua driver pada earphone ini. Sehingga, Anda dapat mendengar lagu dengan lebih menyenangkan.

Edifier NeoBuds Pro

Earphone NeoBuds Pro dari Edifier ini mempunyai kualitas suara input yang berkualitas. Banyak earphone yang lebih mengutamakan kualitas suara output daripada inputnya, tidak seperti produk ini. Earphone ini memiliki enam mikrofon internal yang disematkan di dalam earphone.

Empat di antara enam mikrofon tersebut berguna sebagai sumber suara ketika menelepon. Kemudian, dua mikrofon lainnya berfungsi untuk menghambat kebisingan dari sekitar. Earphone ini memiliki teknologi Active Noise Cancellation (ANC) yang akan mengurangi kebisingan dari sekitar hingga 42 dB. Sehingga, earphone ini sangat cocok bagi Anda yang mencari mikrofon berkualitas.

Anker Soundcore Liberty 3 Pro

Earphone TWS hi-res dari Anker ini memiliki teknologi Fusion Comfort yang akan membuat pengguna nyaman untuk mendengarkan musik dalam waktu yang lama. Sehingga, pengguna akan mendengar musik dengan lama tanpa khawatir telinga akan sakit ataupun kualitas suaranya menurun. Earphone ini memiliki ear tips dan ear wings yang memiliki berbagai ukuran. Sehingga, earphone ini akan terpasang di telinga Anda dengan pas, sehingga Anda akan nyaman memakai earphone ini.

 

Sumber : berbagai sumber

Foto : dari berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Handphone & Tablet

Jakarta, Unbox.id — Baru bulan lalu Sony meluncurkan ponsel pintar andalan mereka, yaitu Xperia 1 VI. Ponsel pintar terbaru yang rilis tersebut memiliki aspek...

Handphone & Tablet

Jakarta, Unbox.id — Seperti rumor yang telah beredar, Sony akhirnya merilis dua ponsel Xperia baru kali ini. Kedua ponsel adalah Xperia 1 VI dan...

Handphone & Tablet

Jakarta, Unbox.id — Baru-baru ini, telah muncul bocoran ponsel andalan Sony Xperia 1 VI dan Xperia 10 VI. Kabarnya, kedua tipe ponsel ini akan...

TV, Audio/Video, Permainan & Perangkat Wearable

Unbox.id – Sony telah mengumumkan kehadiran headphone nirkabel terbarunya untuk pasar Indonesia yang diberi nama ULT Wear. Menurut Sony, headphone ini dibuat untuk pecinta...