Connect with us

Hi, what are you looking for?

Artikel

Review Samsung S24 FE, Spesifikasi Dan Berteknologi AI

Jakarta, Unbox.id  –  Seri ponsel Samsung Galaxy memang tidak ada habisnya membuat gebrakan dan inovasi baru. Kali ini, giliran Samsung S24 FE yang ramai dibicarakan banyak orang. Pasalnya, smartphones yang satu ini digadang-gadang sudah menggunakan sejumlah fitur artificial intelligence atau biasa disebut AI.

Tentunya, keberadaan Samsung S24 FE ini membuat kamu makin terbantu dalam melakukan aktivitas sehari-hari. Apalagi, kamu yang bekerja di bidang kreatif yang mengharuskan menyelesaikan pekerjaan dalam waktu cepat. Pastinya, kamu semakin penasaran terhadap keunggulan dan keunikannya.

Seperti kita ketahui, Samsung merupakan perusahaan teknologi asal Korea Selatan yang memang konsisten mengeluarkan sejumlah produk elektronik yang inovatif. Termasuk salah satunya adalah produk ponsel Android. Seri smartphones Samsung Galaxy merupakan yang populer di brand tersebut.

Samsung Galaxy S24 FE ini sebenarnya sudah rilis sejak 31 Januari 2024 secara global. Namun, di Indonesia ponsel ini dijual secara pre-order sejak September di situs resminya. Berikut ini spesifikasi dan review lengkapnya!

  1. Punya Desain Minimalis

Satu hal yang membuat Samsung S24 FE layak dimiliki. Hal ini karena bentuknya yang ringkas dan tidak tebal. Ponsel ini hanya memiliki ketebalan 7,6 mm, dengan frame dibuat lebih datar dengan warna yang lebih matte atau doff.

Samsung Galaxy S24 FE merupakan ponsel flagship paling mungil yang dirilis di Indonesia. Masih belum yakin akan minimalisnya body gawai yang satu ini? Untuk dimensinya saja, hanya 147 mm x 70,6 mm x 7,6 mm. Ditambah lagi bobotnya 167 gram.

Walau mungil Samsung Galaxy S24 tersebut sudah menggunakan bahan yang premium. Ditambah lagi, adanya pelindung kaca Gorilla Glass Victus 2 di bagian belakang serta di bagian samping dilengkapi Armor Aluminum generasi kedua. Perlindungan ini juga semakin aman dengan adanya sertifikasi IP68.

  1. Layar Lebih Tajam

Untuk urusan layar, pastinya Samsung Galaxy S24 FE melakukan upgrade dibanding seri sebelumnya. Ukurannya saja lebih besar, yakni 6,2 dengan resolusi 2.400 x 1.080 piksel.

Ditambah lagi tingkat kecerahan maksimalnya sudah mencapai 2.600 nits. Supaya kinerja layar tidak lemot, smartphones ini sudah memiliki angkat refresh rate maksimal 120 HZ. Tentunya, fungsi layar makin ciamik karena sudah menggunakan tipe panel FHD+ Dynamic AMOLED 2X.

  1. Kamera Punya Banyak Detail

Gadget yang satu ini memiliki tiga sensor kamera belakang yang terpisah. Pertama ada lensa utama dengan 50 MP (f/1.8 dengan OIS). Kedua, ada kamera ultra-wide 12 MP (f/2.2 dengan FOV 120 derajat). Terakhir, terdapat lensa telefoto 10 MP (f/2.4 dengan kemampuan zoom optik 3x). Sedangkan untuk kamera depan, memakai kamera dengan resolusi 12 MP (f/2.2).

Samsung Galaxy S24 ini juga sudah dapat melakukan analisis gyro, sehingga dapat mengetahui perbedaan antara gerakan obyek dan subyek pemotretan. Tentunya, ini dapat mengurang noise yang mengganggu estetika hasil foto dan video.

  1. Fitur AI Samsung yang Mantap

Keunggulan Samsung S24 FE dilengkapi dengan Galaxy AI. Fitur AI ini dapat membantu kamu mengerjakan tugas-tugas harian, dan juga bisa menggunakan Transcript Assist. Jadi, bisa transkip penjelasan berbahasa Inggris langsung dari audio ke teks. Kamu tidak perlu mendengarkannya satu-satu lagi.

Ada juga fitur AI yang bernama Live Translate Call. ketika kamu melakukan panggilan telepon konvensional, bisa langsung menerjemahkan orang yang berbicara,. Proses terjemahan ini dilakukan secara realtime. Kamu bisa mendapatkan hasilnya dalam bentuk suara atau teks. Sudah ada 13 bahasa dan dialek, lho yang bisa diterjemahkan.

Fitur lainnya adalah Circle to Search with Google. Terkadang, ketika kamu melihat sesuatu barang, langsung ingin tahu soal informasinya. Namun, kamu harus mengetahui nama dan merek produk tersebut. Sekarang, hal ini bisa mudah dilakukan. Kamu cukup melingkari foto dari barang tersebut. Pastinya, ponsel Samsung S24 FE akan langsung terhubung ke mesin pencarian Google.

Berminat terhadap smartphone pintar ini? Galaxy S24 FE tersedia dalam dua varian memori, yaitu 8GB/256GB dengan harga Rp10.999.000 dan 8GB/128GB dengan harga Rp9.999.000. Tersedia dalam pilihan warna kekinian, yaitu Graphite, Gray, dan Blue, konsumen bisa mengikuti pre-order Galaxy S24 FE yang sudah dibuka hingga 3 Oktober 2024. Selama masa pre-order, dapatkan bonus senilai total hingga Rp.2.159.000 berupa 2x memory upgrade, gratis silicone case, bank partner cashback hingga Rp500.000 dan paket data e-SIM dari XL hingga 60 GB.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Artikel

Jakarta, Unbox.id – Samsung Galaxy S24 FE belum lama ini dikeluarkan oleh Samsung Electronics Co, Ltd dengan segala fitur unggulan dan salah satu fitur...

Artikel

Jakarta, Unbox.id  –  Samsung Galaxy S24 FE resmi diluncurkan secara global, termasuk di Indonesia bulan September lalu, dengan membawa sejumlah peningkatan dibandingkan generasi sebelumnya....

Artikel

Jakarta, Unbox.id  –  Setelah resmi diluncurkan di seluruh dunia pada 26 September 2024, Samsung akhirnya membawa Galaxy S24 FE untuk pasar Indonesia. Dibanderol mulai dari...

Artikel

Jakarta, Unbox.id – Samsung Galaxy S24 FE merupakan smartphone yang memiliki banyak fitur menarik layaknya ponsel flagship. Akan tetapi, smartphone ini dibanderol dengan harga...