Connect with us

Hi, what are you looking for?

Oppo

Inilah Spesifikasi Oppo Reno8 Z 5G

Jakarta, Unbox.id  –  OPPO Reno8 Series 5G meluncur dengan membawa performa tinggi dengan memadukan inovasi dan integrasi perangkat keras dan perangkat lunak. Seri OPPO Reno8, terutama Reno8 dan Reno8 5G berhasil mendapat respons positif dan antusiasme tinggi di Indonesia.

Kini, OPPO melanjutkan kesuksesan tersebut dengan meluncurkan secara resmi dua perangkat terbaru dari lini seri Reno8, OPPO Reno8 Pro 5G yang dijual dengan harga Rp9.999.000, dan Reno8 Z 5G yang dijual dengan harga Rp5.999.000. Kedua perangkat ini dapat dipesan secara pre-order mulai 16-22 September 2022.

“Dengan hadirnya chipset revolusioner MariSilicon X, perangkat Reno8 Pro 5G akan menjadi pionir dalam mengabadikan setiap momen berharga dengan hasil gambar yang sangat jernih dan jelas, tak peduli bagaimanapun kondisinya. Tak hanya itu, tampilan luar yang inovatif dan benar-benar baru juga telah kami kemas dalam desain elegan OPPO Reno8 Series 5G,” ujar Patrick Owen, Chief Marketing Officer OPPO Indonesia.

OPPO Reno8 Pro 5G

Oppo Reno8 5G

Dirancang untuk menjadi “The Portrait Expert”, Reno8 Pro 5G dilengkapi dengan MariSilicon X, NPU. Dengan dukungan kemampuan pemrosesan gambar yang kuat dari MariSilicon X, OPPO Reno8 Pro 5G menghadirkan berbagai fitur kamera inovatif untuk menghasilkan potret yang sangat jernih, bahkan dalam situasi tersulit sekalipun. Apalagi ditambah keberadaan Dual Sony Flagship Sensors IMX709 RGBW generasi baru di kamera depan dan sensor IMX766 di kamera utama untuk pengalaman fotografi low-light dan malam hari yang sangat menakjubkan.

OPPO Reno8 Pro 5G hadir dengan Streamlined Unibody Design, performa kelas flagship yang ditenagai oleh MediaTek Dimensity 8100-MAX 5G, dan baterai tahan lama yang dilengkapi fitur Battery Health Engine dengan pengisian daya cepat 80W SUPERVOOCTM terbaru. Pengalaman penggunaan OPPO Reno8 Pro 5G yang fantastis juga hadir dengan sistem ColorOS 12.1 yang lebih cerdas, lebih personal, dan lebih aman.

OPPO Reno8 Z 5G

OPPO Reno8 Z 5G menghadirkan beberapa fitur pencitraan yang disempurnakan dengan kecerdasan buatan seperti AI Portrait Retouching dan Bokeh Flare Portrait. Fitur favorit pada perangkat Reno series seperti Selfie HDR, AI Palettes, dan AI Color Portrait, turut hadir untuk meningkatkan kualitas pencitraan secara menyeluruh pada OPPO Reno8 Z 5G.

OPPO Reno8 Z 5G tampak belakang

Reno8 Z 5G juga dilengkapi dengan casing belakang kaca anti-glare 0,5 mm dengan efek OPPO Glow. Konfigurasi perangkat keras terbaik hadir melalui kombinasi prosesor Snapdragon® 695 5G, 8GB RAM, 256GB ROM, 33W SUPERVOOCTM, dan baterai besar 4500mAh. OPPO Reno8 Z 5G juga hadir dengan sistem ColorOS 12.1 yang telah dioptimalkan.

 

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Oppo

Jakarta, Unbox.id  – Liburan akhir tahun adalah momen spesial yang penuh kebahagiaan, dan kini setiap momen tersebut bisa diabadikan dengan cara yang lebih luar...

Oppo

Jakarta, Unbox.id –  Baru-baru ini, OPPO resmi meluncurkan dua smartphone AI terbaru yaitu Reno12 Pro 5G dan Reno12 5G, Reno12 Series memperkenalkan serangkaian fitur...

Oppo

Jakarta, Unbox.id  –  Setelah sukses peluncuran dan penjualannya di Tiongkok, OPPO akhirnya resmi umumkan hadirnya keluarga baru dari Reno12 Series. Dua perangkat OPPO Reno12...

Oppo

Jakarta, Unbox.id  –  Kehadiran Reno11 F 5G disambut sangat baik selama periode pendaftaran minat. Pasalnya, Reno11 F 5G memiliki desain fantastic yang memadukan tampilan...