Connect with us

Hi, what are you looking for?

Apple

iPad Wireless Charging Disebut Debut Tahun Depan

ipad pro 2020
ipad pro 2020 (sumber pinterest)

Last updated on 19 Juni, 2024

Jakarta, Layar.idiPad dengan fitur wireless charging dan desain baru kembali dirumorkan akan hadir. Kali ini, tablet dari Apple ini dikabarkan akan debut tahun depan bersama dengan iPad Air 5 dan iPad 10. Sejauh ini, iPhone, AirPods, dan Apple Watch sudah mendukung pengisian daya tanpa kabel. Hanya iPads saja yang belum.

Menuruk Mark Gurman dari Bloomberg, dikutip oleh Macrumors, Apple sedang bersiap untuk memperbarui 3 model iPad di tahun 2022. Ketiga termasuk iPad untuk entry level, iPad Air, dan iPad Pro.

Gurman juga mengatakan Apple berencana untuk mengeluarkan iPad Pro baru dengan desain baru dan fitur wireless charging. Berdasarkan MoneyControl, kita bisa menantikan Apple menghadirkan 2 iPad Pro baru dengan layar 11 inci dan 12.9 inci. Keduanya dengan layar display mini-LED.

Untuk iPad entry level sendiri, akan ada pembaruan internal. Tablet tersebut akan mendapatkan chip A13, True Tone, kamera 12 MP ultra wide dengan kapabilitas Center Stage untuk video call, dan lain-lain. Pembaruan ini tidak dalam skala besar untuk menjaga harga tetap terjangkau. Sudah lama kabar beredar bahwa iPad entry level terbaru ini akan memiliki desain yang lebih tipis dan layar yang lebih lebar.

Selain kedua informasi ini, Apple juga merencanakan peluncuran iPad Air 5 di tahun 2022. Ada banyak rumor juga mengenai produk satu ini. Misalnya ada yang menyebut iPad Air ini akan memakai OLED panel dari Samsung. Namun sepertinya, Apple masih akan bertahan dengan teknologi LCD.

Ada juga yang melaporkan bahwa iPad baru tahun 2022 ini akan berukuran 10.86 inci. Selain itu akan ada teknologi thin-film encapsulation (TFE) dan teknologi lain yang setara dengan struktur OLED Apple untuk pengguna iPhone-nya.

Baca juga: Kekurangan Wireless Charging

ipad mini jelly scrolling

ipad mini

Spesifikasi iPad Air juga masih sedikit, tetapi bisa dipastikan spesifikasinya tidak akan lebih rendah dari iPad Mini yang lalu. iPad mini memiliki chip A15 Bionic, konektivitas 5G, dan Center Stage. Semua fitur ini sudah debut detelah pengenalan iPad Air generasi keempat tahun 2020. Namun setelah tidak ada pembaruan setahun lebih, Hurman kembali mengafirmasi “masa depan perangkat” dalam seri ini.

Perangkat iPad Pro yang baru ini disebut tidak hanya bisa wireless charging, tetapi juga bisa reverse charging. Mengingat baterai iPad yang bisanya memang lebih besar, artinya kita bisa mengecas perangkat Apple lain seperti iPhone dan AirPods. Flagship iPad Pro ini dipastikan bisa menjadi titik utama perilisan tahun depan.

Tidak hanya iPad yang akan keluar tahun depan. Mark Gurman juga mengatakan bahwa Apple sednag menyiapkan MacBook Air yang sudah didesain ulang. Dalam pengerjaan juga ada “iMac bentuk baru dan high end dengan Apple Silicon.” Selain itu, ada juga MacBook Pro entry level, Mac Pro baru, dan Mac Mini baru.

Di tahun depan, juga dinantikan 3 model baru untuk Apple Watch. Hal ini termasuk Apple Watch SE yang diperbarui, model standar yang diperbarui, dan “versi robust yang ditargetkan untuk atlet ekstrem.”

 

Sumber: MacRumors, India Today, Money Control
Foto: Pinterest, berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Apple

Last updated on 30 Juni, 2024 Unbox.id – iPadOS 18 memperkenalkan layar beranda yang dapat disesuaikan untuk pengguna iPad. Kini, dengan pembaruan iPadOS 18,...

Apple

Last updated on 24 Juni, 2024 Unbox.id -IPad kini menjadi pendamping produktivitas, bukan sekadar iPhone yang diperbesar. Untuk memberikan daya yang cukup, Apple menyertakan...

Software

Jakarta, Unbox.id — Kali ini Apple mengumumkan serangkaian fitur aksesibilitas baru yang akan hadir di akhir tahun 2024 ini di iPhone dan iPad-nya. jadi...

Software

Last updated on 10 Juni, 2024 Unbox.id – Beberapa hari yang lalu, Uni Eropa menetapkan iPadOS sebagai platform kontrol akses, sehingga Apple harus mengadaptasi...