Advan

Ponsel Advan Termurah Dengan Harga Baru di Bulan September 2023

Ponsel Advan Termurah. (Sumber: Liputan6.com)

Unbox.id – Meski tak memiliki fitur khusus atau teknologi canggih, jajaran ponsel murah Advan terbukti bisa menjadi pilihan konsumen yang mencari ponsel cadangan. Sedangkan untuk ponsel Advan terbaru kelas menengah, spesifikasi yang diberikan cukup bagus dan bersaing dengan merek yang lebih populer. Di bawah ini daftar rekomendasi HP Advan terbaru dan terbaik.

Advan GX

Seharga Rp 2.299.000, Advan GX menawarkan desain modern dengan empat kamera sebagai salah satu fitur andalannya. Ponsel ini memiliki layar IPS berukuran 6,8 inci yang mampu menampilkan gambar berkualitas HD+.

Rangkaian 4 kamera yang dibekali Advan GX meliputi kamera utama 48 MP (f/1.8), kamera ultra-wide 8 MP, lensa makro 2 MP, dan kamera Smart Portrait AI 0,3 MP. Kemudian di bagian depan kita menemukan kamera selfie 25 MP.

Advan GX ditenagai chipset Unisoc Tiger T618 berbasis proses 12nm dan memadukan dua prosesor Arm Cortex-A75 2.0 GHz dan enam prosesor Arm Cortex-A55 1.8 GHz yang didukung GPU Mali G52 MP2.

Ponsel ini dibekali baterai berkapasitas 5.200 mAh, memiliki RAM 6 GB, memori internal 64 GB, yang dapat diperluas hingga 512 GB melalui slot kartu microSD.

Advan G9 Perfecto

Advan G9 Perfecto. (Sumber: Carisinyal)

Dengan harga Rp 1.225.000, Advan G9 Perfecto merupakan salah satu model di seri Advan G9 dengan keunggulan kamera, baterai, dan kapasitas RAM yang besar. Ponsel Advan dengan layar berukuran 6,6 inci ini memiliki 4 kamera dengan kamera utama beresolusi 16 MP, serta didukung kamera depan 8 MP yang mampu menghasilkan foto cukup tajam.

Advan G9 Perfecto menggunakan prosesor Octa-core 4 A55@1.6 GHz + 4 A55 @ 1.2 GHz untuk memastikan performanya selalu terjaga sehingga mampu menghadirkan performa terbaik. Kebutuhan daya dijamin dengan baterai berkapasitas 5200mAh yang cukup tahan lama untuk mendukung berbagai aktivitas seperti menonton video atau bermain game sepanjang hari.

Advan G9

Seharga Rp 1.175.000, Sebagai varian standar dari seri G9 Advan, ponsel ini memiliki layar berukuran 6,6 inci dengan resolusi maksimal 1560 x 720 piksel dan dibanderol sekitar 1 jutaan. Spesifikasi Advan G9 hadir dengan prosesor Unisoc SC9863A dengan kecepatan pemrosesan 1,6 GHz dan didukung GPU IMG8322 untuk memastikan performa visual tetap terjaga.

Performa prosesornya juga didukung dengan hadirnya RAM 4 GB dengan memori internal 32 GB, cocok untuk penggunaan sehari-hari yang memerlukan beragam aktivitias aplikasi dalam penggunaannya.

Dengan RAM yang disematkannya, Advan G9 juga bisa digunakan sebagai ponsel gaming, namun tentunya terbatas pada game ringan saja sehingga performanya sangat irit. Daya tahan baterainya pun turut terjaga dengan kapasitas besar 5.200 mAh.

Baca juga: Pilihan-Pilihan Ponsel Advan Yang Menarik Di Pertengahan 2023

Advan G5 Plus

Advan G5 Plus. (Sumber: Hallo Ternate)

Harga murah senilai Rp 1.000.000, Advan G5 Plus menawarkan desain estetis dengan kamera selfie berbentuk waterdrop di bagian tengah atas layar. Kamera ini memiliki resolusi 5 MP, cantik dan modern.

Kameranya ditempatkan pada layar kaca 2.5D berukuran 6,6 inci yang mampu menghasilkan tampilan gambar berkualitas HD+ dengan resolusi maksimal 720 x 1600 piksel. Performa Advan G5 Plus didukung RAM 3 GB yang dipadukan dengan memori internal 128 GB memastikan performanya berjalan lancar.

Di bagian kamera, terdapat kamera utama 13 MP di bagian belakang. Kamera ini dibekali aperture f/2.2 untuk menciptakan efek bokeh yang halus. Kemudian di bagian depan kita menemukan kamera selfie 5 MP.

Jadi bagaimana? Jika budget Anda terbatas untuk membeli sebuah ponsel baru, mungkin Advan dari deretan diatas bisa jadi pilihan yang tepat untuk Anda. Tentunya beberapa pilihan ponsel yang ada tersebut bisa menjadi piihan yang pas untuk menunjang aktivitas keseharian penggunanya dengan gadget yang canggih.

 

 

Sumber & Foto: Dari berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Advan

Unbox.id – Advan memperkenalkan inovasi terkini dengan meluncurkan produk PC all-in-one yang stylish, scalable, dan berteknologi tinggi. Dinamakan OnePC, PC all-in-one terbaru dari Advan...

Advan

Last updated on 25 Juni, 2024 Unbox.id – Meski tidak memiliki fitur khusus atau teknologi mutakhir, jajaran ponsel murah Advan terbukti menjadi pilihan bagi...

Advan

Unbox.id – Tablet terbaru vendor perangkat lokal Advan, Tab Advan VX Lite, yang dirilis 1 Mei lalu, diklaim sebagai tablet yang paling banyak dicari...

Advan

Unbox.id – Advan telah meluncurkan tablet terbarunya, VX Lite. Perangkat ini diperkenalkan setelah rilis Advan Tab VX sebelumnya. Menurut Direktur Advan Chandra Tansri, tablet...

Copyright © 2023 RMN

Exit mobile version