Jakarta, Unbox.id – Untuk para pengguna smartphone, NFC sudah bukan barang asing lagi. NFC adalah singkatan dari Near Field Communication yang secara harfiah berarti komunikasi medan dekat.
Teknologi ini sudah tersedia mulai dari smartphone kelas menengah ke atas. Tidak heran, karena teknologi ini mendukung pembayaran secara digital yang contactless atau nirkontak, misalnya Samsung Pay dan Apple Pay.
Apa sebenarnya teknologi ini dan bagaimana cara kerjanya?
Pengertian dan Cara Kerja NFC
Seperti yang sudah dituliskan, NFC secara harfiah mengacu pada komunikasi medan dekat. Artinya, sebenarnya fungsinya tidak hanya bisa digunakan untuk pembayaran digital.
Dengan perangkat seperti smartphone, tablet, speaker, dan lain-lain yang juga dilengkapi fitur ini, Anda bisa menghubungkan mereka satu sama lain.
Hanya saja, teknologi satu ini hanya bekerja di jarak yang sangat kecil. Inilah yang membedakannya dengan Bluetooth dan Wi-Fi.
NFC bisa bekerja jika ada ada dua perangkat yang kompatibel. Salah satunya berfungsi sebagai transmitter dan satu lagi menangkap sinyalnya.
Ada dua jenis perangkat yang bisa bekerja dengannya. Yang pertama adalah perangkat pasif yang hanya bisa mengirimkan informasi ke perangkat lain tanpa daya besar. Contohnya seperti kartu uang elektronik.
Sedangkan perangkat aktif seperti smartphone bisa mengirim dan menerima data. Mesin pembayaran digital dan pembaca kartu di transportasi umum juga termasuk perangkat aktif.
Baca juga: Atur Keuangan Lebih Mudah Dengan Aplikasi Keuangan
Fungsi NFC
Kegunaan NFC saat ini sudah tidak terbatas pada fungsi pembayaran digital saja. Berikut adalah beberapa fungsi lainnya.
- Data transfer
Sejak perilisan Android Ice Cream Sandwich tahun 2011, Google sudah memperkenalkan Android Beam. Fitur ini memungkinan Anda memindahkan data ke perangkat lain dengan menempelkan punggung kedua perangkat.
Baru akhir-akhir ini Android berpindah ke fitur Nearby Share yang memanfaatkan Bluetooth dan Wi-Fi.
- Quick Pairing
Tidak hanya dengan perangkat berlayar, perangkat tanpa layar seperti speaker dan earphone juga bisa menampilkan informasinya lewat NFC. Beberapa kamera juga memiliki fitur ini untuk terhubung dengan Wi-Fi atau Bluetooth dan memindahkan data lebih cepat.
- Akses transportasi publik
Transportasi publik di luar negeri seperti Hong Kong, Singapore, dan London memakai teknologi ini sebagai bentuk pembayaran.
Bahkan ada yang terhubung langsung dengan aplikasi seperti Google Pay yang bisa memotong langsung saldo Anda. Jadi tidak perlu lagi khawatir ketinggalan kartu.
- Bermain game
Nintendo memanfaatkan fitur ini untuk menghubungkan mainan fisiknya dengan video game. Amiibo misalnya juga memiliki chip NFC di dalamnya.
Bila dipindai dengan Nintendo Switch atau 3DS, Anda bisa mendapatkan karakter, tambahan level, atau barang bonus di game.
- Perangkat rumah
Beberapa perangkat rumah, seperti Home Assistant dan HomeKit dari Apple juga menggunakannya. Jadi dengan aplikasi mereka, Anda bisa mengontrol barang-barang di rumah Anda yang memiliki logo NFC lewat smartphone.
Baca juga: Cara Mengunci PC Windows Otomatis dengan Dynamic Lock
Mengapa Dipakai?
Seperti dibilang sebelumnya, fungsi NFC hampir bisa digantikan oleh Bluetooth dan Wi-Fi. Bahkan keduanya bisa digunakan jarak jauh. Lalu mengapa NFC tetap disertakan dan dipakai?
Keunggulan terbesar dari teknologi ini adalah tidak perlu menghubungkannya terlebih dahulu sebelum dipakai. Hal ini mempersingkat waktu proses dan lebih praktis dari kedua opsi lainnya.
Selain itu, fitur satu ini juga menggunakan daya yang lebih sedikit karena jarak transmisinya juga pendek. Bahkan di perangkat seperti iPhone, NFC bisa digunakan untuk situasi genting.
Dengan baterai sekarat sekalipun, Anda masih bisa terhubung dengan orang luar.
Itulah tadi keterangan NFC dan fungsinya dalam kehidupan sehari-hari. Ternyata fitur satu ini memiliki kegunaan yang luas dan tidak terduga. Sekarang Anda sudah bisa memanfaatkan lebih baik teknologi satu ini. Selamat mencoba!
Sumber dan foto: berbagai sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.