Setelah bermacam rumor yang timbul tenggelam, smartphone anyar hasil kombinasi TCL dan BlackBerry resmi diperkenalkan di Mobile World Congress (MWC) 2017.Ponsel dengan sistem operasi Android ini diberi nama BlackBerry KeyOne.
Perangkat yang memiliki codename Mercury ini mengusung keyboard fisik khas smartphone BlackBerry. Meski ada keyboard yang tersemat, namun BlackBerry KeyOne tetap dibenamkan layar sentuh yang cukup luas 4,5 inci dan beresolusi Full HD.
Keberadaan keyboard ini tidak hanya semata-mata untuk mengetik. Melainkan keyboard ini juga dapat berfungsi sebagai shortcut untuk pengguna membuka aplikasi. Misalnya menekan huruf F, maka otomatis ponsel akan membuka aplikasi Facebook. Begitu juga saat menekan huruf I, maka aplikasi Instagram akan terbuka. Sesuai dengan kustomisasi yang dilakukan oleh pengguna.
Mengenai jeroannya, KeyOne ditenagai prosesor Snapdragon 625 besutan Qualcomm, RAM 3 GB, penyimpanan internal 32 GB yang dapat diekspandi dengan adanya slot microSD. Sedangkan sebagai sumber daya ditanamkan baterai berkapasitas 3.505 mAh.
Untuk sektor fotografi, KeyOne mengandalkan kamera utama beresolusi 12 MP dan telah dilengkapi sensor kamera Sony IMX378. Sedangkan untuk kamera depannya terbenam kamera 8 MP.
BlackBerry KeyOne rencananya baru akan tersedia di pasaran pada bulan April mendatang dan dijual seharga USD 549 atau sekitar Rp 7,3 juta.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.