Connect with us

Hi, what are you looking for?

Tech News

Samsung: Bixby Speaker Bakal Lebih Bagus dari Amazon Echo

Bixby speaker

Belum juga diluncurkan, namun Samsung dengan percaya diri berani sesumbar bahwa Bixby speaker akan jauh lebih baik jika dibandingkan dengan Amazon Echo.

Amazon Echo masih menjadi pemimpin di ranah speaker pintar. Karenanya banyak perusahaan yang ingin mengikuti langkah sukses Amazon menciptakan perangkat speaker cerdas yang ditenagai artificial intelligence alias kecerdasan buatan.

Salah satu perusahaan teknologi yang tertarik untuk membuat perangkat serupa adalah Samsung. Perusahaan asal Korea Selatan ini membuat sebuah speaker pintar yang didukung asisten virtual Bixby. Samsung bahkan berani sesumbar bahwa speaker Bixby tersebut akan lebih baik daripada Amazon Echo.

Bixby speaker

Menurut CEO Harman International, Dinesh Paliwal kepada The Korea Herald, ia mengatakan bahwa Bixby speaker akan menjadi platform kecerdasan buatan yang lebih baik dibandingkan dengan Amazon Alexa dan Google Assistant.

Sedikit informasi, Harman International kini dimiliki oleh Samsung. Harman merupakan merek yang dikenal dengan beragam teknologi audionya.

Paliwal juga menuturkan bahwa Samsung dan Harman tengah mengerjakan sebuah proyek untuk meluncurkan ekosistem baru. Projek ini adalah member pengguna sebuah platform yang dapat mengintegrasikan berbagai perangkat hanya dengan satu aplikasi.

Diharapkan Samsung akan meluncurkan Bixby speaker sebelum akhir tahun ini. Hmm.. psy war dulu ya, Samsung?!

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Spesifikasi & Harga

Unbox.id – Buat kalian yang sudah bosan dengan handphone flagship dan kebetulan mau cari handphone mid-range. Mungkin harga Rp5 jutaan sampai Rp7 jutaan sudah...

Samsung

Unbox.id – Samsung dengan model flagship terbarunya ini hadir kembali dengan desain yang menarik. Karena tak kalah keren, otomatis banyak yang ingin sekali model...

How To

Unbox.id – Banyak orang bertanya ke kami perihal kedatangan dari Fold6 dan Flip6. Namun kami pun juga bingung karena banyak smartphone flagship masuk ke...

Samsung

Unbox.id – Samsung akhirnya memperkenalkan Galaxy Fold 6 terbaru ke khayalak. Dengan peluncuran ini memang Fold 6 menggantikan Fold 5 meski ubahannya kali ini...